Kelompok Hewani Saluyu Desa Cipeundeuy Kecamatan Bojong Beruntung

Wartadesatv || Purwakarta – Mendukung kebijakan Nasional terutama mewujudkan pencarian ketahanan pangan, pembangunan peternakan dilakukan bertujuan untuk mencapai ketahanan pangan melalui penyediaan protein hewani asal ternak.
Menurut Kepala Desa Cipeundeuy Kosasih dalam keterangannya, kami merasa bangga dengan adanya  Program Ketahanan Pangan Nabati dan Hewani, karena banyak manfaatnya, pada contohnya kambing dari 65 ekor dari tiga kelompok hewani, yaitu kelompok hewani Saluyu-1, Saluyu-2 dqn Saluyu-3 sekarang sudah jadi 90 ekor, sebab 25 ekor dari 65 ekor sudah beranak, tahun depan insa allah bakal menjadi 200 lebih ekor.
Tentu sangat mudah  membentuk Kelompok hewani itu, yang paling  susah cara membina kelompoknya, sementara ini kami membina kelompok tersebut melibatkan para ahli dibidang pemeliharaan hewani  di Desa, juga melibatkan unsur Perangkat Desa, Unsur Lembaga Desa, termasuk Pendamping Desa, babinsa dan bhabinkamtibmas Desa pun di libatkan.
Pada penyerahan 65 ekor kambing kepada tiga kelompok tidak hanya sekedar menyerahkan, akan tetapi  masing-masing ketua kelompok selain menandatangani naskah pertanggung jawaban pemeliharaan  hewani, juga kami berikan arahan terkait perawatannya hewani.
Kami rasa dampak dari melibatkan beberapa unsur tersebut,  alhamdulillah kelompok hewani di Desa Cipeundeuy beruntung, hanya beberapa bulan saja program ketahanan pangan dan hewani sudah mendapat keuntungan 25 ekor.
Untuk itu atas keberuntungan ini kami mengucapkan terimakasih kepada Camat Bojong Bapak  Heru Agus Riyanto, S.STP.M.Si atas bimbingan dan arahannya. “pungkas Kepala Desa Cipeundeuy Kosasih.
Penulis : Bah Endang.

Komentar